ALBUM_FOTO Traveling Album_Keluarga SunLife_Indonesia Rekan_&_Sahabat FOTOGRAFI Review_Peralatan Digital_Fotografi Review_Buku Tips_Lainnya |
~~ Pelebon Agung Raja Gianyar Bali ~~ Awal Agustus 1999 saya mendapat undangan untuk menghadiri upacara "Karya Agung Pitra Yadnya Pelebon" untuk Sri Paduka Ide Anak Agung Gde Agung, raja Gianyar Bali yang telah wafat 22 April 1999. Upacaranya sendiri berlangsung selama 5 hari mulai Minggu 19 September sampai Kamis 23 September, tetapi saya hanya dapat menghadiri upacara tersebut 2 hari terakhir saja.
Dr. Ide Anak Agung Gde Agung adalah generasi ke 10 dalam silsilah raja-raja Gianyar, yang juga adalah seorang tokoh nasional dalam sejarah Indonesia modern. Untuk jasa-jasanya terhadap nusa dan bangsa, beliau dianugerahi bintang Mahaputra tahun 1995 selain berbagai bintang jasa tertinggi dari negara-negara sahabat. Untuk meningkatkan mobilitas selama upacara, saya hanya membawa 1 body kamera, 2 lensa, dan 1 flash saja. Seluruh foto pada halaman ini dibuat dengan Canon EOS 650, EF 24mm f2,8, EF 35-135mm f4,0-5,6 USM, dan 540EZ flash untuk fill-in.
HOME | PROFIL | ALBUM_FOTO | FOTOGRAFI | EDITORIAL Seluruh isi tulisan dan foto dilindungi hak cipta, dan dilarang untuk
menyalin, mencetak, atau menyebarluaskan tanpa ijin tertulis. |